Resep Rendang Ayam

Resep Rendang Ayam
Rendang adalah masakan indonesia yang berasal dari daerah padang.rendang adalah salah satu masakan yang di anggap terenak di dunia.
Ada dua macam rendang, yaitu rendang daging dan rendang ayam. Dan kali ini saya akan berbagi resep bagaimana membuat rendang ayam.
Berikut resepnya :

Bahan utama :

- 1 ekor ayam

Bahan bumbu yang di haluskan :

- 7 siung bawang putih
- 10 siung bawang merah
- 15 buah cabe merah
- 5 buah cabe kecil

Bumbu lain :

- 1 cm lengkuas
- 4 lembar daun salam
- 5 buah sereh
- 1 buah kelapa (dibuat poyah dan dihaluskan)
- 200 cc santan
- garam secukupnya
- 1 sendok teh merica bubuk
- 2 sendok ketumbar yang sudah dihaluskan
- 1 sendok teh vitsin
- 1 sendok teh gula merah

Cara Memasak :

1. Bersihkan ayam lalu potong-potong
2. Haluskan bumbu seperti bawang putih, bawang merah, cabe rawit, dan cabe merah sampai
    halus
3. Tumis bumbu-bumbu yang sudah dihalukan tadi sampai beraroma, lalu tambahkan
    bumbu-bumbu yang lain
4. Masukan poyah kelapa
5. Setelah bumbu matang, masukan ayam yang sudah dipotong-potong tadi, lalu ungkep
    sampai tekstur daging empuk
6. Tambahkan santan dan masak kembali sampai air mengental
6. Hidangkan

Itulah Resep Rendang Ayam dari saya, semoga bermanfaat, dan selamat mencoba.

Comments

Popular posts from this blog

MADU MONGSO SIMPLE

PISANG KARAMEL ES KRIM SIMPLE

Calzone